Sabtu, 01 Februari 2014

Kembali 5.000,-


Sebelum dhuhur tiba gue udah sampai rumah,  sedih melihat Emak gue masih terbaring lemah di tempat tidurnya, akhirnya sorenya gue bawa Emak ke dokter praktek langganan keluarga, yang biasa kita kunjungi kalo ada salah satu yang sakit dari keluarga kita. Sudah 2 kali balik tetapi rumah prakteknya masih tutup, akhirnya gue putusin untuk mencoba ke klinik baru deket lingkungan gue, alhamdulillah masih buka dan gue lihat baru saja ada pasien yang keluar selesai berobat.

Ada seorang pemuda yang menegur 
"Mau berobat mba, siapanya?"
"Ibu saya" jawab gue
Begitu masuk kami disambut hangat oleh seorang dokter muda laki-laki, setelah di periksa dengan baik dan resep obat di buatkan gue dan Emak pergi ke bagian apoteker, gue temui orang yang pertama tadi menegur pas gue masuk klinik itu, sumpah gue ga berani ngelihat mukanya dia, subhanaalloh handsome dia itu artis yang siapa itu namanya" kholidi Abdullah Azam film ketika cinta bertasbih itu loh" tetapi dia ga cubbi sich, cakepan Kholidi tapi banyak dia dikit sich. 

Demi menjaga hati, gue sengaja sibuk  sambil membaca buku yang kebetulan sedang gue bawa. Jadi ngomong  ma dia juga dengan menunduk, ya Rob selamatkan hati ini dari hal-hal yang buruk, aamiin#apasich
"Mba ada 5.000an?"tanyanya
"Ga ada mas" jawabku
"Ya udah Mba di bawa saja, ini kembaliannya" sambil menyerahkan uang 50.000an.
"loh kok,,,beneran Mas ini ga apa-apa? terimakasih banyak ya". jawab gue.

Akhirnya gue dan emak pun balik arah terus pulang. Ini percakapan di klinik deket rumah gue, saat itu gue lagi menghantarkan Emak yang sakit, eh ternyata ketemu sama pemeran film Ketika Cinta Bertasbih " Mas Azam" tapi kok dia beralih profesi ya sekarang, jadi seorang apoteker gitu, eh seriously. Saking ga beranii melihat mukanya, tapi pas ngasih kembalian akhirnya jelas juga gue lihat wajahnya, astagfirulloh ternyata dia bukan "Mas Azam" film KCB,  hanya saja wajahnya memang mirip.

Gara-gara kembalian 5.000 nya ga ada, akhirnya gue dapat diskon dan bisa menyadari kalau dia bukan mas azam film KCB. wkwkwk...


#Adakalanya hati menjadi liar, akibat mata yang terlalu agresif. Maka kendalikanlah mata agar hatipun selamat. Menundukkan mata saja tidak cukup menentramkan hati, akan tetapi ketika hati telah menundukkan nafsu maka selesailah semua persoalan.
 (Titisan Kata)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Isilah komentar dengan bahasa yang santun dan membangun!